Rabu, 27 September 2017

Wanita

Wanita. Berasal dari kalangan apapun dia, terlahir dari keluarga manapun dia pada akhirnya akan di tuntut sebagai wanita sederhana yang mandiri.
Mandiri dalam artian mampu menyeimbangkan antara karir dan kodratnya sebagai pengatur segala apapun yang ada di dalam keluarganya.
Uang, Anak, suami dan lainnya, wanita harus bisa mengurusnya dengan baik.
Tuntutan pekerjaan di kantor dijadikan tanggung jawab tapi harus diingat, bahwa mengurus keluarga adalah kewajiban paling utama. Maka dari itu keduanya harus di seimbangkan, di atur sedemikian rupa agar semua hal yang diinginkan berjalan dengan baik dan sempurna.
Lalu, sederhana.
Wanita sederhana adalah penyelamat keluarga. Ketika sang suami memiliki segalanya ia mampu me-manage keuangan supaya tidak di hambur hamburkan untuk hal yang tidak berguna, bahkan jika bisa membuat pengeluaran yang sedikit dan memperbanyak pemasukan.
Lalu ketika sang suami tidak memiliki apa apa, ia tetap ada, setia menjaga, dan senantiasa bersyukur atas hal yang dimilikinya. Tidak menutut untuk hal ini dan itu karena baginya, bukan karena uang kebahagiaan itu berasal melainkan kebersamaan yang terjaga yang membuat bahagia..
.
.
.
Terimakasih pembaca setia :)

Sabtu, 23 September 2017

Kata Boycandra

KALAU HANYA BERHARAP

kalau hanya berharap
tapi enggan mewujudkan
enggan mengusahakan
enggan kerja keras
semua hanya akan tersisa
harapan hampa
harapan yang tak terwujud

kalau hanya bersama
tapi tidak pernah punya rencana
hanya sekadar hura-hura
buang-buang kata sayang
akhirnya juga akan saling hilang

kalau hanya bertahan
tapi yang bertahan sendirian
tidak ada seimbang dalam perjalanan
yang keras hanya kau saja
siapkan dirimu kalau nanti kecewa

kalau cuma di mulut saja
kata-kata memang bisa
lebih manis dari gula jawa
bisa lebih romantis dari drama korea
tapi saat kau terlena
diam-diam semuanya sedang
menyiapkan luka dan remuk dalam dada

Dari Sang Pengagum Melodi untuk Si Misteri

Bukan, bukan tentang janji..
Bukan pula tentang kesepakatan yang telah kita sepakati..
Tapi semua tentang dirimu sendiri..
Dirimu yang mencoba untuk menutupi..
Kau bilang bahwa aku yang kau ingini..
Nyatanya, aku tak sama sekali merasa kau peduli..
Jadi bagaimana semua ini?
Katakan, apakah aku harus pergi?

Dari Sang Pengagum Melodi~

Kepada Malam

Kepada malam sebagian orang mempercayakan doa yang terpanjat..
Menaruh harap disetiap kata yang terucap..
Semoga kami dapat bersama atau jadikanlah dia akhir dari cerita cinta..
Semua misteri..
Begitupun dengan hati..
Hari ini boleh saja kau katakan bahwa "aku mencintaimu"
Tapi esok, lusa, entah kapan bisa saja kau berubah dan mengatakan "aku benci padamu"
Maka, cobalah cintai sewajarnya. Benci sekadarnya.
Jangan berlebih dalam kedua hal itu, karena bisa jadi orang yang kau cintai hari ini, esok akan berubah menjadi orang yang kau benci dan orang yang kau benci bisa jadi lusa akan menjadi orang yang paling kau cintai..
.
Terimakasi..